12 Januari 2009

Apa kabar lumpur Lapindo???


Sidoarjo, 12 Januari 2009 @13.30 WIB,

Maksud hati ingin melepas lelah di siang hari yang panas-hujan nggak jelas begini, namun apa daya ternyata ada bau tak sedap mampir ke jendela kamarku. Beginilah nasib jadi penghuni di kamar paling depan di bagian rumah, setiap musim hujan begini, pasti bau got yang mambet sampai ke kamarku.
Hhh..bukannya bisa tidur, malah jadi pusing banget nih kepala...blogger-emoticon.blogspot.com

Aku utarakan kekesalanku ini pada ibu,
"Itu lumpur, nduk. Kata orang-orang sih begitu"

"Hah, lumpur Lapindo?? Masa seh' ?? " Aku hanya menghela napas. Cemas.

Berjarak hanya 3 km dari rumah, tragedi ini memang bikin seisi rumah (dan keluarga besar yang ada di luar kota) pada awal munculnya peristiwa ini memang jadi deg-degan. Takut lumpur panas itu menerjang rumahku juga. Tapi, toh, setelah 3 tahun berlalu, nyatanya semburan lumpur itu (hanya) masih di daerah Porong saja. Kami, warga Sidoarjo, mau tak mau, harus tetap melanjutkan kehidupan, berpura-pura tak terjadi apa-apa di salah satu daerah Kabupaten kami itu (pastinya, tanpa mengurangi rasa simpati kami terhadap para korban).

Duh, aku berharap bau tak sedap ini semoga hanya bau got mambet yang bisa dibersihkan dengan segera dengan kerja bakti bapak-bapak RT wink.

Bukan bau lumpur Lapindo yang hilangnya entah kapan cry.


PS: Foto ini saya ambil sekitar satu tahun yang lalu, ketika Budhe saya yang datang jauh-jauh dari Bogor, meminta untuk diantar melihat lokasi kejadian Lumpur Lapindo secara langsung. Foto ini saya ambil dengan kamera HP yang pas-pasan. Jadi, harap maklum, hasilnya minim seperti ini biggrin.

2 komentar on "Apa kabar lumpur Lapindo???"

Anonim mengatakan...

yah...turut berduka cita deh...tapi tetep tabah kan?
saran: mungkin setingan komentarnya perlu di ubah nih, yang praktis aja, biar yg mau ngasih koment ga males,

kagum:baru tau aq klo komen dibuka ada lagunya, gimana caranya? oke deh aq utak atik dulu blogku

"d-Wee!" on 16 Januari 2009 pukul 17.41 mengatakan...

@Idham :
Thenkyu buat sarannya. Emank settingan komen nya yang praktis kaya gimana? yang gak perlu buka jendela baru ya. Sudah saya coba tuh dari ganti template ini. Tapi begitu klik poskan komentar ttp aja gak ada respon. Mungkin kamu bisa bantu =) ???

Trus, emank begitu komen dibuka ada lagunya yah?? Kayanya gak deh. Lagunya aja yang kebetulan play nya barengan ma kamu yang lagi buka komen. Hehe2.

Thx dah mampir ^_^

Posting Komentar

 

My PLayGround Copyright 2009 All Rights Reserved Baby Blog Designed by Ipietoon | All Image Presented by Online Journal


This template is brought to you by : allblogtools.com | Blogger Templates