06 Juli 2009

Panjaaaang ceritanyaaaa :D


Kata orang, perempuan punya kesempatan lebih banyak untuk memilih pasangan yang dirasa tepat mendampingi sisa-sisa hidupnya.

Cocok, jalan.

Gak cocok, tolak aja, dan pilih yang lainnya.

Maka, meskipun telah menjalani masa pacaran yang lama dengan kekasih saya, saya masih mencoba membuka hati kepada laki-laki lain. Sebelum janur kuning melengkung, kata orang.


Teman laki-laki saya sedikit sekali.

Kalau berkenalan karena sekelas, seangkatan atau satu sekolah, itu pasti sekedar teman saya.

Kalau di luar itu, oh berarti itu kekasih saya.

(Tidak dikriteriakan begitu, tapi nyatanya saya selalu berpacaran dengan laki-laki di luar lingkungan teman-teman sekolah)

Maka, begitu heran dan shock nya saya, kekasih saya yang sekarang, begitu over protective nya pada saya.

Tak boleh ada nama seorang laki-laki pun dalam daftar teman saya.

Maka,

Saya tutup account Friendster. Atas suruhannya.

Saya buat account Facebook. Tanpa sepengetahuannya.

Bohong?

Ah, saya masih lebih memilih bohong daripada harus kehilangan teman-teman terbaik saya.

Toh, tujuan saya hanya satu. Hanya ingin menambah teman dan menjalin silahturahmi pada teman-teman lama.

Dan saya juga tetap ingin bersama dia. Belahan hati saya.

Walau, saya tahu konsekuensinya, ketika saya menikah dengannya nanti, saya harus mau mengikuti apa katanya, sebagai suami saya.

Seperti dia selalu bilang, itu semua demi kebaikan saya. Dia tidak mau saya tergoda rayuan laki-laki lain.

"Ah, tapi bukan begitu caranya!!!" , begitu sanggahan saya.

"Saya bisa dipercaya. Berteman bukan berarti saya suka dengan laki-laki itu. Menjawab telepon, membalas SMS… Sama seperti kamu berteman dengan teman-teman perempuanmu."

"Pokoknya nggak!!!", tegasnya

Dan begitulah titik klimaksnya ketika kami berdebat tentang ini. Ego, keras kepala, bercampur dengan rasa sayang dan cemburu yang berlebihan.

Kalaupun dia bilang, "Ok, kamu silahkan berteman dengan siapa saja… Saya toh nggak mau tahu." , dan itu artinya "Sudah dinasehatin satu kali, maka buang-buang waktu buat tanya-tanya lagi!!!"

At this end, I choose my own way.


Dan saat itu ternyata tiba,

Disaat gundah-gundahnya dengan hubungan saya dengan kekasih dengan sifat seperti itu, saya menjalin hubungan akrab dengan sahabat lama saya di SMA. Tentu saja, bukan karena FB. Namanya sudah lama ada contact list Hp saya. Mula-mula sms biasa, walau lama-lama jadi sms nggak penting. Tapi tetap saja, kami nggak pernah menggunakan kata-kata yang "lebih dari teman". Hanya sekedar perhatian. Yang jarang sekali kekasih saya lakukan.

Tapi, saya merasa telah membagi hati saya kepada laki-laki lain. Kekasih saya bukan satu-satunya laki-laki dalam hidup saya saat itu yang bisa membuat saya bahagia.

Saya khilaf.

Yah, meski, sekali lagi, antara saya dan dia, tidak pernah ada kata-kata yang menjurus lebih dari sekedar hubungan persahabatan.

Dan, saya masih tetap mantap memilih kekasih saya.

Maka, ketika waktu berlalu,

Sahabat saya memberi kabar kalau dia telah jadian dengan perempuan lain.

Perasaan saya? Biasa saja.

Saya sampai heran, padahal dulu saya sempat cemburu, ketika dia memuji perempuan lain di hadapan saya. Ah, ternyata…

Itu hanya perasaan lalu.

Sesaat.

Berbeda pasti, jika saya mendengar kekasih saya jadian dengan perempuan lain. Walau sudah 5,5 tahun pacaran, pasti saya akan marah, dan cemburu berat jika dia melakukan itu.


Ah, ternyata kamu benar, sayang.

Saya tergoda.

Dan saya tak menyesali proses ini.

Jika tidak begitu, bagaimana bisa tahu kelebihan kekasih dibanding dengan lelaki lain (Dan saya menemukan banyak kelebihan pada diri kekasih tercinta).

He's the best 4 me. Only n forever malu.

9 komentar on "Panjaaaang ceritanyaaaa :D"

nasyarobby on 7 Juli 2009 pukul 01.46 mengatakan...

wedew...
:|
komen pertama nie... :p

perasaan sesaat ya... kadang kita ga bisa ngerti perasaan itu saat itu juga... harus liat saat nanti, dan saat "kehilangan"... Yang paling terlihat, yaa pada saat "kehilangan" itu... :)

"d-Wee!" on 7 Juli 2009 pukul 06.32 mengatakan...

@nasyarobby: Thanks ya dah rajin komen tulisan saya ^_^. Yup, memang benar saat kehilangan itu yang paling berarti, dan bisa tahu itu benar rasa sayang yang sesungguhnya atau tidak. Dan hasilnya, ketika waktu berlalu, dan saya serta sahabat saya sibuk dalam dunia kerja (Cerita tadi terjadi ketika masa pengangguran yang penuh dengan rasa kesepian dan depresi. Hehe2), ternyata hub saya dan sahabat jadi kembali biasa saja. Nggak sms nggak masalah. Nggak telp, ya gpp. Gak ada rasa kangen. Lagipula, saya juga bisa tahu perbandingan sifatnya dengan sifat kekasih saya. Dan hasilnya... My BF's d number One :D

Grosir Bebenito on 7 Juli 2009 pukul 08.26 mengatakan...

Aq gak golput wi, aq nyontreng disini.
Btw, baru nyadar ya "the one n only" cuma dia....
Pantesan bertahan lama, kl bosen lirik kanan kiri siy....
Wqkqkqk...

rani on 7 Juli 2009 pukul 08.45 mengatakan...

wah... memang proses itu berharga sekali dalam kehidupan kita.. semogaa dapet hikmahnya iaaa non :)

"d-Wee!" on 7 Juli 2009 pukul 18.52 mengatakan...

@Dita: Huhu6x. Aq kan g selingkuh, Dit. Cm skdar 'looking around' (like ur blog name), ms g bleh? Qm pasti jg prnh kan?!

@Alit: Yah, pasti ada hkmahna. Jd tau kl dia memang yg terbaik. Proses spt ini prlu kok. Dy jg prnh melakukan hal yg sm kok, Lit. Tp trgntng qtna menykapina gmna. Mnrtku ini proses pendwasaan hub =D

mfcreation on 8 Juli 2009 pukul 16.40 mengatakan...

Untung belum terlambat.. Selamat ya, udah bs mengambil hikmahnya.

Anonim mengatakan...

Halo sis Dewi...

Tas Chanel Flap Cross nya udah sya restock lagi untuk warna soft pink dan White. Jadi pilih yang mana, sis?

Detilnya silahkan cek di sini, sis: http://tasbranded.wordpress.com/2009/08/15/chanel-flap-cross/

Tablet android honeycomb terbaik murah on 23 September 2011 pukul 01.10 mengatakan...

kok gk pernah diupdate lg blognya?

lampu stop led mobil on 15 Mei 2013 pukul 08.58 mengatakan...

jarang update lagi ya...bro..

Posting Komentar

 

My PLayGround Copyright 2009 All Rights Reserved Baby Blog Designed by Ipietoon | All Image Presented by Online Journal


This template is brought to you by : allblogtools.com | Blogger Templates